Saturday 27 September 2008

Laskar Pelangi

Setelah lihat di detik.com bahwa film yang diangkat dari karya sastra Andrea Hirata yang berjudul LASKAR PELANGI sudah rilis di pasaran. Hati rasanya sudah nggak sabar ingin segera melihat filmnya. Walaupun bukunya sudah dibaca bekali kali nggak tahu magnet apa yang begitu bisa menyedot my attention untuk satu hal ini.

Barangkali karena di dalamnya ada energy positif , kejujuran yang nggak di buat buat , memotivasi & inpiration tanpa mengurui , segar, ilmiah tapi tetap padat ungkapan sastra yang tinggi.

Kalau boleh teriak ingin saya menteriakkan " Laskar pelangi ku tunggu filmmu di Doha...!!!" Sayang saya mesti bersabar untuk satu hal itu karena untuk mendapat original dvd nya mesti titip teman suami yang baru mau pulang besok dari Doha ke Indonesia, hik..hik..tunggu 2 -3 minggu ..sabar...sabar...sabar....!!

Haus akan bacaan yang bermutu begitulah kira kira yang terjadi dengan saya disini.....kesulitan mencari buku buku karya penulis Indonesia yang nggak obral selerah pasar tapi tetap sarat pesan moral jalanan yang dibungkus untain kalimat sastra nan indah. Wualaah...ikutan puitis tapi suerrr ini salah satu jenis buku favourite saya. Semisal slilit sang Kyai, Markesot berkata/bertutur, dll by Emha Ainun N, Langit Langit Desa by Muhammad Zuhri , Setengah Isi Setengah Kosong By parlindungan Marpaung , Detik Detik Terakhir Rasulullah by KH Firdaus A.N, Puisi puisi D Zawawi Imron & Taufik Ismail dan nggak ketinggalan semua buku karangan Andrea Hirata ( saya tunggu buku satunya mudah mudahan segera rilis " Maryamah karpov" ). Ataupun buku buku kisah nyata/biografi dari orang orang yang bisa survive dari keterbatasannya semisal pemain piano hebat dari jepang masih muda tapi memiliki kekurangan secara fisik wah lupa ni namanya....

Ya begitulah akhirnya yang ada saya searching di internet buka dan baca blog orang orang yang isinya sesuai dengan favourite saya. Seperti kumpulan cerita berhikma....ada juga yang funny tapi syarat pesan buat kita ceritakan ke main costumer kita " our kids ". Biasanya my kids sudah pada nggak sabar buat diceritain....dan penasaran kalu ceritanya bersambung.


No comments: